Massa pendemo berasal dari berbagai elemen di Sumatera Utara (Sumut). Antara lain, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI), KKSP (Pusat Pendidikan dan Informasi Hak Anak), Koalisi Rakyat Indonesia Antikorupsi (Kritik), Serikat Buruh Sumatera Utara (SBSU), dan sejumlah organisasi mahasiswa lainnya.
Massa semula berkumpul di Lapangan Merdeka. Seterusnya melakukan long march ke bundaran Jl Gatot Subroto. Uniknya, long march tersebut dilakukan dengan cara jalan mundur. Akibatnya kemacetan panjang terjadi di ruas jalan yang dilintasi massa.
Dari Jl Gatot Subroto, massa kemudian bergerak ke Kantor DPRD Sumut Jl Imam Bonjol Medan dan kembali melakukan orasi.
Tuntutan yang disampaikan berkenaan dengan desakan agar pemerintahan SBY untuk serius menegakkan keadilan dan memberantas korupsi. Sementara kepada DPR diminta untuk menjalankan dengan tuntas hak angket berkaitan dengan masalah Bank Century. Massa juga menolak rancangan peraturan pemerintah tentang penyadapan karena dianggap kontra produktif dengan upaya-upaya pengungkapan kasus korupsi.
"Pemerintah jangan melakukan intervensi dalam upaya pemberantasan korupsi. Siapa pun itu, pemerintah diharapkan tetap tegas tanpa pandang bulu," kata Irwansyah, salah seorang pendemo.
0 komentar:
Posting Komentar
Terima Kasih Atas komentarnya.