Widget clik-now.blogspot


rss

print this page Print this page Cari & Daftar Domain Gratis Anda

Kamis, 11 Maret 2010

Suzuki Splash Menyasar Segmen di Antara Estillo dan Swift

Denpasar - PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) menegaskan kehadiran Suzuki Splash tidak akan menggerus pasar model mobil kecil lainnya di trah Suzuki yang saat ini dipasarkan berbarengan dengan Splash di tanah air. Sebaliknya, keberadaan Splash justru akan menghadang terjadinya lompatan konsumen yang selama ini memilih Suzuki pindah ke merek lain.

“Justru dengan adanya Suzuki Splash, konsumen akan mendapatkan pilihan yang lebih lengkap di jajaran mobil kecil Suzuki. Lengkap dalam arti dari sisi pilihan mesin, bentuk baik interior maupun eksterior, maupun harga. Di sinilah kami memberikan treatment untuk loyalitas pelanggan,” papar Endro Nugroho, Direktur Pemasaran PT SIS, di Denpasar, Jumat (5/3) sore.

Memang, dari sisi harga Splash berada di antara Karimun Estilo dan Suzuki Swift. Estillo saat ini dibanderol sekitar Rp 127,75 juta, sementara Swift untuk tipe manual Rp 172,5 juta dan tipe otomatis Rp 195 juta. Sedangkan Splash berbanderol Rp 139 juta untuk tipe standard an Rp 145 juta untuk tipe GL yang dilengkapi perangkat audio, alarm, serta velg berbahan alloy.

Ihwal mesin, meski Swift saat ini di India juga sudah diproduksi dengan menggunakan mesin K12 yang menghasilkan tenaga sebesar 84 hp dengan torsi puncak hingga 113 Newtonmeter (Nm), di Indonesia masih dipasarkan tipe dengan mesin M15A berkapasitas 1.300 cc dan 1.500 cc.

Mesin 1.300 cc menghasilkan tenaga 92 hp dengan torsi maksimal 114 Newtonmeter (Nm) pada 4.200 rpm , sedangkan mesin 1.500 cc menghasilkan tenaga hingga 105 hp dengan torsi maksimal 133 Nm pada 4.100 rpm.

Adapun Estillo bermesin 1.000 cc mencapai 68 PS pada 6.200 rpm dan torsi 90 Nm pada 3.500 rpm. Sedangkan Splash menggunakan mesin 1.200 cc , DOHC dan VVTdengan tenaga 85 PS pada 6.000 rpm dan torsi maksimum 113 Nm pada 4.500 rpm.

“Kalau Estillo memang diproyeksikan sebagai mobil untuk kota, tetapi kalau Splash bisa melibas jalanan kota hingga luar kota ,” papar Johannes Saragih Deputi General Manager Marketing Brand II, PT SIS.

Dimensi Splash dan Estillo memiliki kesamaan, yaitu panjang 3.715mm, lebar 1.689 mm, tinggi 1.570 mm, dan bobot 1.050 kg. Hanya jarak sumbu roda yang berebeda, Splash sedikit lebih panjang ketimbang saudaranya itu, yaitu 2.360 mm. Namun dibanding Swift keduanya lebih kecil.

Lantaran itu pula, Suzuki tak menyebut Splash sebagai city car tetapi lebih sebagai mini Multi Purpose Vehicle (mini MPV). Ihwal sebutan tersebut, Johannes menegaskan bahwa itu bukanlah sekadar sebutan. Pasalnya, dilihat dari fungsi mesin, suspensi, maupun interiornya dirancang untuk menunjang kenyamanan berkendara sebuah keluarga baik di dalam maupun di luar kota.

“Rancangan seperti itu didapatkan setelah para engineer Suzuki mempelajari gaya hidup di Eropa, khususnya Jerman selama 10 tahun,” papar Johannes.

Dia menambahkan, mobil ini menyasar segmen pasar keluarga muda yang dinamis. “Lihat saja, dengan mesin 1.200 cc, mobil ini responsifnya tinggi, handling maupun suspensi mantap. Kursi belakang bisa dilipat sehingga bagasi mencapai 571 liter, artinya untuk keluarga muda cukup memadai,” terang dia.

Dan yang tak kalah penting adalah, tampilan baik di eksterior maupun interior. Pada eksterior bentuk grill yang bergaya ala mobil Eropa. Sedangkan bagian belakang lekukan bodi maupun lampu belakang memancarkan kesan dinamis.

Sementara di bagian interior, perangkat audio (khusus tipe GL) mencerminkan gaya hidup konsumen usia muda dengan piranti pemutar cakram padat, MP3, koneksi Bluetooth. Begitu pun dengan tuas kopling yang menyatu dengan konsol tengah, serta tachometer yang berada di atas dashboard lazimnya mobil sport.

Sumber : TempoInteraktif















Artikel Yang Berhubungan(Related Post)



Widget by Clik here

0 komentar:


Posting Komentar

Terima Kasih Atas komentarnya.

Gabung Disini Yuk, Tekan FOLLOW trus Masukan Email Saja Lalu Login

Pasang Iklan Disini

.:: Translate To Your language ::.


ShoutMix chat widget
 
Terima kasih atas kunjungannya, mohon dapat memberi kritik dan saran clik here

.:: Login Your Facebook ::.

.:: KUMPULAN BLOG ::.

.:: Get Link On FaceBook ::.

* Pasang Iklan Anda Disini Clik Here